Lompat ke isi utama

Berita

Sosialisasi PKPU 10 di Desa Sokawera Tetap Dilakukan Meski Tidak Ada Warga yang Mendaftar Caleg

PATIKARAJA, BAWASLU BANYUMAS-Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) Sokawera menghadiri undangan  Sosialisasi Pemilu 2024 dan PKPU Nomor 10 Tahun 2023 tentang Pencalonan anggota DPR, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota, di Aula Balai Desa Sokawera, Kamis, 11 Mei 2023. Turut hadir dalam acara ini, Kepala Desa Sokawera, Perangkat Desa, Bhabinsa, Ketua RT, PPS, Sekretariat PPS serta Tokoh Masyarakat. Kepala Desa Sokawera, Handoyo menyampaikan, semua warga harus mengetahui Pemilu dan tahapannya. Tahapan yang sedang berlangsung saat ini yaitu Pengajuan Calon Anggota DPR, DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota. Meskipun di Desa Sokawera kemungkinan tidak ada yang mendaftar, tetapi sosialisasi ini perlu dilaksanakan karena sudah menjadi program kerja PPS. Ditambahkan ketua PPS Sokawera, M Saeful Khaq, tahapan jadwal dan penyerahan dokumen persyaratan administrasi Pencalonan Anggota DPR, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota, mulai dari 24 April sampai 6 November 2023. “Tiap Ketua RT/RW agar dapat menyampaikan informasi ini kepada warganya serta melakukan edukasi tentang pemilu yang sudah disosialisasikan PPS guna menyukseskan Pemilu Serentak 2024,” kata M Saeful. Ali Muhibin, PKD Sokawera mennyampaikan sosialisasi ini berjalan lancar dan kondusif. (Heriana Eka Dewi/Humas Panwaslu Patikraja)
Tag
Berita