Lompat ke isi utama

Berita

Imbauan Kepala Desa Kemiri pada Warga Belum Terdaftar DPT Digencarkan

SUMPIUH, BAWASLU BANYUMAS-Panwaslu Kecamatan Sumpiuh melakukan Patroli Kawal Hak Pilih dengan menyisir kerumah Kepala Desa di Desa Kemiri, pada hari Sabtu 1 Juli 2023. Tim Patroli terdiri dari Verri Happy, Kordiv Sumber Daya Manusia (SDM), Pusat Data dan Informasi (PUSDATIN), Gustono Kordiv Hukum, Pencegahan, Parmas, dan Humas, (HPPH), Fikri Mustaqim Kordiv Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa (PPPS) dan Lucas Pengawas Kelurahan/Desa (PKD). Mereka mendatangi rumah Suedi, Kepala Desa Kemiri. "Saya dan keluarga sudah terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk pemilu di tahun 2024," kata Suedi. Menyikapi pernyataan Suedi, selanjutnya Panwaslu mengecek lewat cek https://cekdptonline.kpu.go.id dan Suedi beserta keluarga sudah terdaftar dalam pemilu 2024. Setelah kegiatan Patroli Kawal Hak Pilih selesai, pihak Panwaslu Kecamata Sumpiuh meminta kepada Suedi untuk memberikan imbauan kepada warganya, agar segera melaporkan kepada PKD jika masih ada warga yang belum masuk DPT, serta menggunakan hak pilihnya pada 14 Februari 2024. Patroli Kawal Hak Pilih oleh jajaran Panwaslu Kecamatan Sumpiuh dan PKD akan terus dilaksanakan sampai 14 Februari 2024 dengan metode penyisiran ke rumah warga baik kelurahan/desa di wilayah Kecamatan Sumpiuh. Hal ini sesuai dengan Peraturan Badan Pengawas Pemilu No 4 Tahun 2023. (Gustono/Humas Panwaslu Sumpiuh)    
Tag
Berita