Lompat ke isi utama

Berita

Pemuda Dicari, Pilpres Bikin Gegoh Atau Guyub?

Bawaslu Banyumas

PURWOKERTO BARAT, BAWASLU BANYUMAS-Panwaslu Purwokerto Barat awasi Kegiatan Slametan Demokrasi bersama Dewan Kesenian Kabupaten Banyumas  di Cafe Riverside Pasirkidul Purwokerto Barat, Minggu 29 oktober 2023.  Mengangkat tema “Pemuda Dicari, Pilreps Bikin Gegoh Atau Guyub”, acara itu dikemas dengan diskusi bersama, geguritan dan musik sebagai selingan. Sehingga peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut tertarik, terutama peserta muda yang akan menjadi pemilih pemula untuk pemilu 2024. Hadir sebagai Narasumber dalam kegiatan tersebut yaitu Ganjar Wisnu Murti (Adi Satria center), M Erlangga Adi Nugraha (DPC Gerindra), H Sarif Abdillah (FPKB DPRD Prov.). Namun dari DPC Gerindra tidak dapat hadir. Peserta dalam acara tersebut berjumlah 40 orang, yang merupakan perwakilan Organisasi Seniman, Budayawan, serta Organisasi Kepemudaan Banyumas. [caption id="attachment_3354" align="aligncenter" width="1600"] Panwaslu Purwokerto Barat awasi Kegiatan Slametan Demokrasi bersama Dewan Kesenian Kabupaten Banyumas  di Cafe Riverside Pasirkidul Purwokerto Barat, Minggu 29 oktober 2023. [/caption] Narasumber menyampaikan beberapa materi terkait demokrasi politik untuk menghadapi pemilu 2024 serta peran pemuda dalam Pilpres yang akan mendatang. Mereka menyampaikan bahwa Peran pemuda di pemilu sangat penting karena bisa ikut aktif menjaga pemilu yang aman. Diharapkan Pemilu Presiden mendatang aman tidak terjadi perselisihan dan pemilu yang damai sesuai dengan tema “Pilpres yang gegoh atau guyub” yang artinya pilres yang ricuh atau yang aman.(TITIS/HUMAS PURWOKERTO BARAT)

Tag
Berita