Lompat ke isi utama

Berita

Panwaslu Cilongok Gelar Rapat Evaluasi Hasil Pleno DPSHP Desa

CILONGOK,BAWASLU BANYUMAS–Panwaslu Kecamatan Cilongok, pada Selasa, 10 Mei 2023 menggelar pertemuan di Sekretariat Panwaslu Kecamatan Cilongok dalam rangka evaluasi pengawasan rapat pleno terbuka Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP). “Untuk persiapan dan bahan Pleno DPSHP tingkat Kecamatan, Panwaslu Cilongok perlu mengevaluasi hasil Pleno DPSHP tingkat desa,” ujar Agus Khafidin, Kordiv HPPH Panwaslu Cilongok. Dalam Rapat Evaluasi ini, seluruh PKD se-Kecamatan Cilongok menyampaikan poin-poin hasil pengawasannya kepada Panwaslu Kecamatan Cilongok secara bergantian. Poin-poin yang disampaikan PKD meliputi data jumlah TPS, Pemilih Aktif, Pemilih Baru, Pemilih TMS, Perbaikan Data Pemilih, Pemilih Pontensial Non KTP-el . Agus Khafidin juga mengatakan, selain membacakan Berita Acara Pleno DPSHP, PKD juga melaporkan situasi saat pleno itu berlangsung. “Yang dilaporkan PKD juga meliputi data pendukung  dari perubahan DPSHP ,” kata Agus. Sebagai informasi, acara Rapat Evaluasi ini juga dihadiri Yon Daryono, M.Sos,  Kordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Humas (P2H) Bawaslu Banyumas. (Afifah Dwi Ana, PKD Cikidang/Tim Humas Panwaslu Cilongok)  
Tag
Berita