Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Terima Kunjungan Pengurus PSI Banyumas

Bawaslu Banyumas

Kunjungan Pengurus PSI ke Kantor Bawaslu Kabupaten Banyumas, Rabu (26/6).

PURWOKERTO, BAWASLU BANYUMAS - Dewan Pengurus Daerah Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kabupaten Banyumas berkunjung ke Kantor Bawaslu Kabupaten Banyumas, Rabu (26/6). Kunjungan tersebut dalam rangka menyambung tali silaturahmi dan perkenalan Keluarga Besar Pengurus PSI Kabupaten Banyumas.

Ketua Bawaslu Kabupaten Banyumas, Imam Arif Setiadi mengajak Pengurus PSI membangun komitmen bersama memastikan Pilkada Tahun 2024 berjalan damai. Bawaslu juga membuka komunikasi dengan semua pihak untuk mengupayakan pencegahan daripada penindakan pelanggaran.

“Pendekatannya pencegahan dulu, baru penindakan,” kata Imam saat menerima kunjungan Pengurus PSI di Purwokerto, Rabu (26/6).

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Pengurus PSI Kabupaten Banyumas, Sony Bharata mengucapkan terima kasih karena telah diterima untuk bersilaturahmi dengan Bawaslu Kabupaten Banyumas. PSI juga membutuhkan informasi dari Bawaslu terkait mekanisme untuk mencegah pelanggaran.

“Harapan besar dapat terjalin sinergi dan komunikasi yang baik,” kata Sony. (ra)

Tag
bawaslu
bawaslu banyumas
Berita
Pencegahan
Pilkada2024