Lompat ke isi utama

Berita

Dialog di RRI Purwokerto, Rani Bahas Pemilih Pemula

Rani Zuhriyah

Anggota Bawaslu Kabupaten Banyumas, Rani Zuhriyah (ketiga dari kiri) berharap pemilih pemula dapat menjadi generasi yang tidak hanya aktif memilih, tetapi juga turut mengawasi proses demokrasi dengan cerdas dan berani saat acara Dialog Pagi RRI Purwokerto, Senin (7/7). (foto: ryp)

PURWOKERTO, BAWASLU BANYUMAS - Anggota Bawaslu Kabupaten Banyumas, Rani Zuhriyah menjadi narasumber dalam program Dialog Pagi RRI Purwokerto, Senin (7/7). Rani hadir bersama Dosen Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed), Ahmad Sabiq dan Anggota KPU Kabupaten Banyumas, Sufi Sahlan Ramadhan untuk membahas partisipasi pemilih pemula serta tantangan pengawasannya pada Pemilu 2024.

Rani menyampaikan bahwa terjadi peningkatan partisipasi aktif pemilih pemula pada Pemilu 2024 dibandingkan Pemilu 2019. Kenaikan tersebut tidak hanya tampak dari jumlah dalam DPT, tetapi juga dari keterlibatan dalam kegiatan pendidikan dan pengawasan partisipatif seperti Relawan Patroli Siber, Saka Adhyasta Pemilu, dan Bawaslu Goes to School.

Namun demikian, Rani menyoroti tantangan administratif, yaitu masih banyaknya pemilih pemula yang belum melakukan perekaman e-KTP.

“Menjelang hari pemungutan suara, sekitar 9.600 pemilih pemula di Banyumas belum memiliki e-KTP. Ini berpotensi menyebabkan mereka kehilangan hak pilih,” ungkap Rani.

Bawaslu mendorong kolaborasi antara KPU, Disdukcapil, Sekolah, dan Pemerintah Daerah untuk mempercepat perekaman dan edukasi. Selain itu, pendekatan digital juga dioptimalkan melalui media sosial untuk menjangkau kalangan muda.

Rani menyebut belum ditemukan pelanggaran seperti politik uang yang melibatkan pemilih pemula, namun tantangan lain muncul di ranah digital.

“Pemilih muda aktif di media sosial tapi juga rentan terhadap hoaks dan kampanye negatif,” kata Rani.

Menutup dialog, Rani berharap pemilih pemula dapat menjadi generasi yang tidak hanya aktif memilih, tetapi juga turut mengawasi proses demokrasi dengan cerdas dan berani. (rz)

editor: aks

Tag
banyumas
bawaslu
bawaslu banyumas
Berita