Lompat ke isi utama

Berita

Wilayah Marginal Sabrang Lor sudah 100 Persen Tercoklit

JATILAWANG, BAWASLU BANYUMAS-Desa Gentawangi, Kecamatan Jatilawang, merupakan wilayah unik di ujung utara Desa, Grumbul Sabrang Lor. Keunikan tersebut karena wilayah tersebut dianggap marginal, hanya dihuni oleh beberapa warga dan tidak ada jembatan penghubung. Setiap warga yang akan mengunjungi Sabrang Lor, harus menyebrang Sungai Kalisadang. Saat ini, warga yang menempati wilayah Sabrang Lor sudah bertambah. Akses transportasi lebih mudah setelah dibangun jembatan penghubung. Semua warga di wilayah Sabrang Lor yang memenuhi kriteria, sudah terdata sebagai pemilih pada pemilu tahun 2024. Hal ini terlihat dari hasil Patroli Kawal Hak Pilih Pemilu yang dilaksanakan oleh Panwaslu Jatilawang dan PKD Gentawangi, pada Rabu, 5 April 2023. "Sabrang Lor sekarang sudah lebih maju, akses keluar masuk desa sangat mudah, sehingga banyak warga yang menghuni wilayah ini," kata Septi Nurlaeli, kordiv HPPH Panwaslu Jatikawang. Berdasarkan pantauan PKD Gentawangi, Teguh Herawan, Petugas Pantarlih mengunjungi semua warga Sabrang Lor sesuai dengan prosedur coklit yang berlaku (Septi N/Humas Panwaslu Jatilawang)
Tag
Berita