Lompat ke isi utama

Berita

PKD Petahunan Dampingi Pemasangan DPS

PEKUNCEN, BAWASLU BANYUMAS-Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) Petahunan, Handoko mengawasi pemasangan DPS di Desa Petahunan. Kegiatan ini di laksanakan pada hari Rabu, 12 April 2023 oleh PPS setempat. Pemasangan DPS dilakukan sesuai dengan PKPU No 11 tahun 2018 pasal 22 ayat 1. [caption id="attachment_1375" align="aligncenter" width="400"] Pemasangan Daftar Pemilih Sementara (DPS) untuk Pemilu 2024 di Desa Petahunan.[/caption] Dari hasil pengawasan oleh PKD, sejumlah 14 wilayah TPS yang ada di Desa Petahunan sudah dipasangi hasil DPS di tempat-tempat yang strategis. Diantaranya seperti Pos Ronda, warung, dan rumah warga yang biasa didatangi masyarakat. PKD juga sudah bersiap menerima tanggapan masyarakat. “Apabila ada tanggapan dari masyarakat, PKD siap untuk menampung dan meneruskan kepada PPS. Namun saat ini belum ada tanggapan warga terkait DPS yang sudah dipasang,” kata Handoko. (Handoko, PKD Petahunan/ Pameta, Humas Panwaslu Pekuncen)
Tag
Berita