Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Banyumas Gelar Serah Terima Jabatan Bendahara

Bawaslu Banyumas

Serah terima jabatan Bendahara Pengeluaran Pembantu Bawaslu Kabupaten Banyumas dari Wuri Isnaeni (kedua dari kiri) kepada Tyas Ade Restiani (ketiga dari kiri) di ruang rapat kantor, Rabu (14/1). (foto: nrp)

PURWOKERTO, BAWASLU BANYUMAS – Bawaslu Kabupaten Banyumas menggelar pisah sambut dan serah terima jabatan Bendahara Pengeluaran Pembantu (BPP) dari Wuri Isnaeni kepada Tyas Ade Restiani. Kegiatan tersebut berlangsung di ruang rapat Kantor Bawaslu Kabupaten Banyumas, Rabu (14/1).

Wuri menyampaikan rasa terima kasih kepada keluarga besar Bawaslu Kabupaten Banyumas atas kepercayaan yang telah diberikan selama dirinya menjabat sebagai Bendahara.

“Saya bangga bisa bergabung dengan Bawaslu, tanpa dukungan Bapak Ibu semua, mustahil saya bisa menjalankan tugas disini dengan lancar sampai akhir jabatan. Jangka waktu delapan bulan penuh kejutan, itu merupakan pengalaman yang berharga untuk saya pribadi,” ungkap Wuri.

Wuri juga menyampaikan ucapan selamat kepada pejabat Bendahara yang baru. Ia optimis Tyas mampu melanjutkan tugas pengelolaan keuangan dengan baik.

“Saya ucapkan selamat kepada Mba Tyas. Selamat mengemban amanat menjadi BPP Bawaslu Kabupaten Banyumas. Saya yakin Mba Tyas memiliki kemampuan dan pengetahuan yang lebih baik dari saya dalam hal pengelolaan keuangan di Bawaslu,” ucap Wuri.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Bawaslu Kabupaten Banyumas, Imam Arif Setiadi menyampaikan apresiasi atas dedikasi Wuri selama menjalankan tugas sebagai Bendahara.

“Atas nama lembaga, maturnuwun Mba Wuri. Bagi kami bukan 8 bulan, tapi sejak Januari 2024. Maturnuwun atas perkenanannya, semoga kita ketemu lagi esok di Pemilu, dengan pimpinan yang baru, karena kita belum tentu disini lagi,” tawa Imam. (aks)

Tag
banyumas
bawaslu
bawaslu banyumas
Berita