Lompat ke isi utama

Berita

Tiga Pimpinan Panwaslu Purwokerto Barat Awasi Rapat Pleno PPK

PURWOKERTO BARAT, BAWASLU BANYUMAS-Ketua dan Anggota Panwaslu Kecamatan Purwokerto Barat melakukan Pengawasan langsung tahapan Rapat Pleno Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) Akhir tingkat Kecamatan Purwokerto Barat, Minggu, 4 Juni 2023 di Aula Kecamatan. Hadir pada rapat tersebut Forkompincam, Pimpinan Partai Politik Peserta Pemilu 2024, serta PPS se-Kecamatan Purwokerto Barat. Rapat Pleno Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPHP) Akhir tingkat Kecamatan Purwokerto Barat berjalan dengan lancar. Dalam rapat tersebut, Ketua Panwaslu Kecamatan Purwokerto Barat Susanto, S.H. memberikan tanggapan agar setiap masukan dicatat dalam Berita Acara (BA) sebelum ditandatangani dan dibagikan. Tanggapan tersebut dijawab Ketua PPK Purwokerto Barat, Temon bahwa setiap masukan akan kami terima dengan baik, namun tidak dapat dicatat apabila tidak berkaitan dengan perubahan data. Kordiv PPPS Panwaslu Kecamatan Purwokerto Barat Firman Nizar, S.H, mengharapkan peserta rapat khususnya unsur Partai Politik agar mencermati perubahan data dalam tahapan penyusunan daftar pemilih. Selain itu Panwaslu Purwokerto Barat juga meminta penjelasan kepada pimpinan rapat terkait klasifikasi Pemilih Baru dan Tidak Memenuhi Syarat mengingat dua komponen tersebut mempengaruhi angka Pemilih Aktif di Purwokerto Barat. (Titis/Humas Panwaslu Purwokerto Barat)  
Tag
Berita