Lompat ke isi utama

Berita

Rapat Pleno DPSHP Desa Pengadegan Sukses Digelar, Ajak Warga Aktif dalam Pemilihan Umum

WANGON, BAWASLU BANYUMAS-PPS Desa Pengadegan Kecamatan Wangon mengadakan Rapat Pleno Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Perbaikan (DPSHP), Senin, 8 Mei 2023. Kegiatan tersebut dihadiri Kepala Desa, PPK, perwakilan partai, dan anggota BPD desa. Rapat pleno diawali dengan sambutan kepala desa yang mengucapkan terima kasih kepada semua peserta yang hadir di rapat pleno. Selanjutnya, perwakilan PPK Kecamatan Wangon memberikan sambutan tentang teknis seleksi daftar pemilih dan caleg parpol. Setelah itu acara diisi Wiwit Nuri Anggraini anggota PPS yang menyampaikan informasi terkait persiapan pelaksanaan Pemilihan Umum di Desa Pengadegan. "Jumlah DPSHP 5.419 tercatat sebagai Pemilih Aktif," ujarnya. Dia juga memaparkan tahapan-tahapan pelaksanaan pemilu dan mengajak seluruh warga Desa Pengadegan untuk terlibat aktif dalam proses tersebut. Wiwit juga menyampaikan pentingnya data dalam daftar pemilih tetap akurat dan terbaru. Dia mengimbau agar seluruh warga Desa Pengadegan yang belum terdaftar sebagai pemilih aktifsegera melaporkan ke PPS agar dapat memilih pada hari pemilihan. Setelah pembacaan selesai, dilakukan penyerahan Berita Acara (BA) kepada perwakilan partai politik dan PKD.  (Antofiq/Humas Panwaslu Wangon)
Tag
Berita