Lompat ke isi utama

Berita

PKD Pekuncen Terima Berita Acara Rekapitulasi DPSHP Akhir

PEKUNCEN, BAWASLU BANYUMAS-PKD Desa Pekuncen menghadiri undangan PPS pada acara Rapat Pleno DPSHP Akhir, Jumat 2 Mei 2023 pukul 20.00 WIB. Hadir di acara tersebut diantaranya Kepala Desa, PKD, perwakilan parpol PDIP, Demokrat, PPP, PAN, Gerindra, dan Golkar. Acara inti dimulai pada pukul 20.15 WIB dan dibuka langsung oleh Ketua PPS Desa Pekuncen. Dilanjutkan pembacaan rekapitulasi suara oleh anggota PPS, Eka Kaharudini. Kemudian acara terakhir adalah serah terima berita acara (BA) PPS ke PKD, dan dan pihak terkait. Hasil rekap dari 24 TPS di Desa Pekuncen didapat data, pemilih aktif sebanyak 6.025 pemilih baru dan 1 (satu) pemilih tidak memenuhi syarat 11 (sebelas) perbaikan data pemilih: 0. Pemilih potensial non KTp- El : 0. Acara rapat pleno DPHP untuk Desa Pekuncen berjalan dengan lancar. (Maryatun, PKD Pekuncen/Humas Panwaslu Pekuncen)
Tag
Berita