Lompat ke isi utama

Berita

Panwaslu Purwokerto Timur Beri Catatan Tentang Pemilih Anomali

PURWOKERTO TIMUR, BAWASLU BANYUMAS- Panwaslu Purwokerto Timur memberi catatan khusus tentang pemilih anomali atau yang datanya tidak lengkap. Hal itu disampaikan Ketua Panwaslu, Eko Prihatin kepada PPK Purwokerto Timur pada saat masa pengumuman Daftar Pemilih Sementara (DPS). Selama DPS diumumkan sejak 12-25 April 2023, Panwaslu meneliti dan mencari kekeliruan data pemilih untuk dijadikan bahan saran dan masukan. Menurut Eko, pihaknya menemukan sejumlah 13 pemilih di Kelurahan Sokanegara dan 27 pemilih di Kranji yang alamatnya tidak jelas dan lengkap. "Alamat pemilih yang tertera di DPS adalah RT 00 RW 00," kata Eko. Atas temuan itu, Eko memberi masukan kepada PPK agar melalui PPS segera mencari informasi tentang pemilih tersebut dan memperbaiki datanya. Eko berharap agar saat hari pemungutan tiba, setiap warga memperoleh hak pilihnya sesuai dengan yang seharusnya. (Rifki/Humas Panwaslu Purwokerto Timur)
Tag
Berita