Lompat ke isi utama

Berita

Panwaslu dan Tokoh Masyarakat Purwokerto Selatan Ajak Sukseskan Pemilu

PURWOKERTO SELATAN, BAWASLU BANYUMAS-Pemilu sudah memasuki tahapan pemutakhiran data pemilih. Pada Rabu 22 Februari 2023 Camat Purwokerto  Purwokerto Selatan menghadiri dan menjadi salah satu narasumber pada forum harmonisasi tokoh agama dan tokoh masyarakat yang ada di Purwokerto Selatan. Forum yang diinisiasi dan di fasilitasi pihak kecamatan di selenggarakan di Gedung Sanggar Pramuka Kwaran Purwokerto Selatan. Selain Ketua Panwaslu, hadir  juga Ketua PPK Purwokerto Selatan, Danramil 025 dan Kapolsek Purwokerto Selatan turut didaulat menjadi narasumber. Dalam forum tersebut Ketua Panwaslu diberi kesempatan untuk menyampaikan tugas Panwas  menjelang Pemilu 2024. “Kami selaku Pengawas Pemilu di tingkat kecamatan, saat ini sedang mengawasi proses tahapan pencoklitan dan juga verifikasi faktual dukungan anggota DPD. Di setiap kelurahan sudah ada satu orang Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) yang  melakukan tugas pengawasan dalam lingkup kelurahan,”lanjut Agus. Di akhir sambutanya Ketua Panwaslu mengajak hadirin untuk ikut serta berpartisipasi mensukseskan pemilu demi tegaknya negara demokrasi. Elemen yang di undang dalam forum itu adalah tokoh agama,tokoh masyarakat, lurah dan Kasie Tramtib serta 3 orang anggota Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) dari tiap kelurahan. (Sukamto/Humas Panwaslu Purwokerto Selatan)
Tag
Berita